Posisi saat ini: Rumah Pesan

Persib Juara BRI Liga 1 2024/2025, Mateo Kocijan: Ini Trofi Pertama Saya!

2025-05-08 08:30:02
8
Pemain PSM Makassar, Aloisio Soares Neto berebut bola dengan pemain Persib Bandung, Mateo Kocijan pada laga pembuka Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jumat (19/07/2024). (Bola.com/Abdul Aziz)

Bandung - Gelandang asing Persib Bandung, Mateo Kocijan, sangat bangga bisa menjadi bagian dari tim yang juara BRI Liga 1 musim ini.

Prestasi itu merupakan kali pertamanya didapat Mateo Kocijan sepanjang karirnya sebagai pemain sepak bola.

Persib sudah dipastikan meraih back to back juara setelah Persebaya Surabaya ditahan imbang Persik Kediri (3-3), sehingga Persib yang sudah memilki 64 poin sudah tidak akan terkejar para pesaingnya di papan atas klasemen Liga 1 musim ini.

“Ini trofi pertama saya. Saya harap bukan yang terakhir. Tapi yang pasti saya akan selalu mengingat trofi ini, terutama dengan orang-orang di sini yang benar-benar hidup untuk sepak bola,” kata Mateo Kocijan di Bandung, Rabu (7/5/2025).

“Saya tidak bisa memilih tempat yang lebih baik untuk meraih gelar pertama ini,” lanjut Mateo Kocijan.


Bersyukur

Pemain asing baru Persib Bandung asal Kroasia, Mateo Kocijan sudah terlihat bergabung dalam sesi latihan yang digelar di lapangan SPOrT Jabar, Arcamanik, Bandung, Selasa (9/7/2024). (Bola.com/Erwin Snaz)

Gelandang asal Kroasia itu sangat bersyukur harapannya untuk membawa juara bisa terwujudkan musim ini. Apalagi, itu sebuah harapan setiap pemain sepak bola dimanapun berkarir.

“Jadi saya mengucap syukur kepada Tuhan, kami mengakhirinya seperti yang kami inginkan, tiga pekan sebelum musim berakhir. Kami benar-benar bahagia, sekarang kami hanya ingin menikmati momen ini,” ucap Mateo.

Melihat tiga sisa pertandingan, pemain bernomor punggung 17 di Persib ini memastikan ia dan rekan-rekannya di tim akan tetap bermain serius pada tiga pertandingan sisa BRI Liga 1 musim ini.

“Tapi yang paling penting bagi kami adalah merayakan gelar juara ini bersama para suporter dan bersyukur kepada Tuhan karena kami bisa menyelesaikannya sesuai harapan,” tegas Mateo.


Nazar

Mengenai kemungkinan akan melakukan nazar, Mateo mengaku masih belum tahu nazar apa yang akan dilakukannya.

“Saya masih belum tahu. Mungkin saya akan melakukan sesuatu hal yang gila. Saya tidak tahu, saya akan lihat nanti. Tidak ada yang tahu,” seloroh Mateo tersenyum sambil mengakhiri.

“Sekarang kami akan bermain untuk kepentingan diri kami sendiri karena ini hal yang normal dalam olahraga. Saya pikir kami akan memberikan segalanya untuk diri kami sendiri, untuk memenangkan tiga pertandingan tersebut,” tambah Mateo.


Persib Juara

Komentar

captcha
Kirim komentar
  • Gambar profil
    {{ currentUser.username }} {{ comment.created_at }} IP:{{ comment.ip_addr }}

    {{ comment.content }}

Belum ada komentar

Pembaruan terkini