Posisi saat ini: Rumah Pesan

Wakil dari Timnas Indonesia Belum Masuk, 4 Pemain Thailand Ikut ASEAN AlL-Stars Hadapi MU

2025-05-03 23:30:03
8
Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik merayakan kemenangan 1-0 atas Timnas Indonesia di Grup B Piala AFF 2024. Kemenangan itu diraih di Phu Tho Provincial Stadium, Viet Tri, Minggu (15/12/2024). (Dok. VFF)

Jakarta Kembali terdapat perubahan komposisi pemain dalam skuad ASEAN All-Stars yang akan dipimpin Kim Sang-sik untuk menghadapi Manchester United (MU) pada laga uji coba akhir bulan mendatang.

Tim ASEAN All Star yang berisi bintang-bintang sepak bola dari negara di kawasan Asia Tenggara dijadwalkan akan meladeni tim raksasa Inggris, Manchester United di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur tanggal 28 Mei mendatang.

Di kubu tim ASEAN All Star akan dipimpin oleh pelatih Kim Sang-sik, juru taktik Timnas Vietnam yang menorehkan prestasi luar biasa pada Piala AFF 2024. Pelatih asal Korea Selatan itu mempersembahkan trofi Piala AFF dalam debutnya menangani The Golden Star, sekaligus koleksi gelar juara ketiga sepanjang sejarah Vietnam.

Informasi terkini, ada empat pemain dari Timnas Thailand yang masuk daftar untuk siap bermain. Sementara dari Timnas Indonesia belum ada tanda-tanda siapa wakilnya.


Wajah Baru

Pemai Thailand, player Worachit Kanitsribumphen (tengah) berusaha merebut bola dari pemain Malaysia, Adam Nor Azlin (kiri) pada final sepak bola putra SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Malaysia (29/8/2017). Tahailand menang 1-0. (AP/Vincent Thian)

Melansir pemberitaan media Vietnam, The Thao 247, pelatih Kim Sang Sik memiliki dua bintang lagi di skuad ASEAN All-Stars untuk pertandingan persahabatan melawan tim Setan Merah.

Menurut ASEAN Football, Irfan Fandi dari Singapura dan Worachit Kanitsribampen dari Thailand adalah dua wajah terbaru yang dipilih untuk tim All-Star Asia Tenggara untuk mempersiapkan pertandingan kontra pasukan Ruben Amorim.

"Bek tengah Port FC, Irfan Fandi telah resmi terpilih untuk bergabung dengan Tim ASEAN All-Stars untuk pertandingan persahabatan mendatang melawan Manchester United pada 28 Mei," tulis media tersebut, Sabtu (3/5/2025).

"Worachit Kanitsribampen, gelandang berbakat tim nasional Thailand, juga telah resmi terpilih masuk tim ASEAN All-Stars untuk pertandingan persahabatan melawan Manchester United."

 


4 Wakil Thailand

Sebelumnya, gelandang Thailand Ben Davis dipilih untuk menggantikan rekan setimnya di tim nasional Thailand yakni Nikolas Mickelson, yang klub asalnya Odense (Denmark) menolak untuk memfasilitasinya karena pertandingan persahabatan ini bukan bagian dari agenda resmi FIFA.

Dengan demikian, dalam skuad ASEAN All-Stars saat ini terdapat 4 pemain Thailand: penjaga gawang Patiwat Khammai plus trio gelandang Peeradon Chamratsamee, Ben Davis dan yang terbaru Worachit Kanitsribampen.

Setelah Nikolas Mickelson dari timnas Thailand, duo pemain Dominic Tan dan Sergio Aguero dari timnas Malaysia juga disebut-sebut mundur dari skuad ASEAN All-Stars. Selain itu, bek Muhammad Ferrari dan Asnawi Mangkualam dari Timnas Indonesia juga membuka kemungkinan untuk berpartisipasi.

Namun sampai saat ini, jika 2 pemain Malaysia dan 2 pemain Indonesia benar-benar tidak dapat berpartisipasi. Skuad ASEAN All-Stars untuk pertandingan persahabatan melawan Manchester United kini akan berjumlah 15 pemain.

Sementara asosiasi sepak bola Filipina dan Australia sampai saat ini belum mengumumkan pemain yang dipilih untuk skuad untuk pertandingan persahabatan menghadapi MU.

Sumber: The Thao 247

Komentar

captcha
Kirim komentar
  • Gambar profil
    {{ currentUser.username }} {{ comment.created_at }} IP:{{ comment.ip_addr }}

    {{ comment.content }}

Belum ada komentar

Pembaruan terkini